Bukit Batu Tanggulasi, Gunung Kidul, Yogyakarta - Keindahan nan Eksotis dari Embung Tertinggi di Yogyakarta
BUKIT BATU TANGGULASI, GUNUNG KIDUL, DI YOGYAKARTA
Belakangan ini, banyak banget foto Goa Pindul yang udah kaya pasar bertebaran. Yaa, alhamdulillah kini banyak orang yang menjadikan Gunung Kidul sebagai destinasi wisatanya. Tapi, kalo sampe rame kaya gitu? Iyeuwh banget gak sih?
Nahhh, inilah pentingnya buka situs-situs wisata yang ada di Indonesia dari islamia-travel.com. Hehe. Ketika kita berlibur ke Gunung Kidul, kini ada situs wisata menarik yang benar-benar beda dan memberikan kita pengalaman yang gak terlupakan. Apa itu?
Namanya adalah Bukit Batu Tanggulasi. Ada apa di Bukit Batu Tanggulasi?
Batu Tanggulasi adalah sebuah bukit yang terletak di Dusun Sriten,
Desa Pilangrejo, Kecamatan Nglipar, Kabupaten Gunung Kidul. Situs wisata ini terkenal sebagai puncak tertinggi di Gunung Kidul. Buat kamu yang suka dengan
pemandangan alam di pegunungan, tempat ini pas banget buat kamu karena pemandangannya yang
sangat indah. Dari puncak Bukit Batu Tanggulasi ini kamu bisa melihat
Jogja keseluruhan, bahkan dari Gunung Merapi sampai ke laut selatan, tapiii pas lagi cuaca cerah lho yaaa.
Selain itu di Bukit Batu Tanggulasi juga telah dibangun embung buatan untuk mengairi
kebun buah, yang sudah pasti menambah keindahan di Bukit Batu Tanggulasi. Keindahan semakin menarik jika kamu beruntung untuk bisa bermain-main dengan
kabut yang turun di bukit ini.
Untuk dapat sampai ke puncak bukit ini memang diperlukan perjuangan, keadaan jalan yang masih cor dan rusak akan
menjadi tantangan buat Anda yang ingin menyaksikan keindahan di puncak
tertinggi di Gunung Kidul ini. Ada sekitar 16 tikungan tajam dengan
kondisi jalan yang rusak, jadi tentunya kamu harus ekstra hati-hati.
Kita berharap saja (harus demo juga?) kedepannya pemerintah yang berwenang bisa lebih memperhatikan
tempat-tempat wisata di Jogja yang masih kurang dari segi
infrastrukturnya jadi dikemudian hari tempat-tempat wisata ini bisa
menjadi andalan dan pilihan wisatawan yang datang ke Jogja. Dan bocorannyaa nihhh, katanya Pemdes Pilangrejo sudah mengajukan anggaran sebesar Rp7,5 Miliar untuk pembangunan jalan. Yahh, mari kita doakan saja yaa..
Tapi bagi
Anda yang berjiwa petualang silahkan mencoba berkunjung ke bukit ini, mah malah bikin semakin tertantang yaa? Siaaappp dehhh..
0 komentar